Tiba di Lombok, Menparekraf Disambut Tarian Gendang Beleq, Warganet: Bang Sandy Jangan Lupa Makan Plecing dan Nasi Puyung...
Thepresidentpost.id - Jakarta, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno terus melakukan kunjungan kerjanya keberbagai destinasi pariwisata yang tersebar di seluruh Indonesia.
Usai dilantik menjadi Menparekraf, Sandi telah mengunjungi Danau Toba, Bali, Banyuwangi Hingga Desa Rinca di Kepulauan NTT.
Kali ini, Sandi mengungkapkan dirinya telah berada di Pulau Nusa Tenggara Barat (NTB).
"Tiba di Bandara Lombok Praya, disambut oleh Bapak Gubernur Nusa Tenggara Barat, Zulkifliemansyah dan tarian khas Lombok Gendang Beleq yang menjadi ikon seni budaya dari daerah ini," unggah Sandi seperti dikutip redaksi Thepresidentpost.id dari laman Facebook miliknya Jumat Siang (15/1/2021).
Dalam unggahannya tersebut, Sandi berharap agar seluruh wisatawan yang datang ke Lombok mendapat sambutan tarian khas NTB.
"Harapannya, penyambutan seperti ini bukan hanya dilakukan ketika ada pejabat negara yang datang saja, tetapi lebih diintensifkan lagi khususnya dalam menyambut wisatawan agar aura kearifan lokal Lombok terasa sejak wisatawan tersebut tiba di bandara," pungkas Sandi.
Hingga berita ini diturunkan, unggahan Sandi tersebut telah menuai ragam komentar dari para warganet.
"Tarian gendang belek itu juga di pakai pak ..untuk menyambut wisatawan ketika mereka datang ke desa wisata sade..," tukas Wulandari Eyek.
"Mantap pak menteri pariwisata kunjungan kerja ke ntb ini sangat luar biasa enerjik semoga pariwisata yang ada di ntb wabil khususnya se indonesia akan lebih membaik kedepannya nanti," ucap Jalaludin.
"Bang Sandy jgn lupa makan plecing dan nasi puyung," sebut Iche Iskandar.
"Selamat datang di gumi sasak pak menteri,...," kata Abenk Wanjusi.
"Jangan lupa berkunjung klombok utara pak menteri.utk mengunjungi 3 gili," ucap Awing Daeng.
"Pak zul lupa apa ndk ngasih taw pak menteri, bahwa bandara sudah berganti nama, yaitu bandara internasional Zainudin Abdul Majid," ungkap Anugerah.
Baca Juga
- Indonesian Embassy in Tehran Promotes Indonesian Tourism Destinations at Tehran International Tourism Exhibition 2024
- Indonesia Enlivens Nguyen Hue Flower Street Festival in Ho Chi Minh City with Angklung Tunes
- ‘Hilton for Business’ Transforms the Travel Management Experience for Small and Medium Sized Businesses
- Expanding Market Share, WSBP Secures Shangri-La Hotel Jakarta Project Contract
- Kuala Lumpur (KUL) to Singapore Changi (SIN) is the Busiest Global International Route in the World, OAG Data Reveals
Komentar