Minggu, 17 November 2024|Jakarta, Indonesia

Takziah ke Sjarifuddin Baharsjah, Mentan: Kita Lanjutkan Karyanya

Wiyanto

Jumat, 15 Januari 2021 - 17:10 WIB

Mantan Menteri Pertanian, Sjarifuddin Baharsjah, wafat
Mantan Menteri Pertanian, Sjarifuddin Baharsjah, wafat
A A A

Thepresidentpost.id - Jakarta - Menteri Pertanian Indonesia pada Kabinet Pembangunan VII, Prof. Dr. Sjarifuddin Baharsjah meninggal dunia pada hari Kamis, 14 Januari 2021 menjelang tengah malam.

Kabar ini membuat masyarakat pertanian Indonesia berduka termasuk Menteri Pertanian Kabinet Syahrul Yasin Limpo.

Di mata Mentan SYL, Guru Besar Ilmu Ekonomi Pertanian Institut Pertanian Bogor (IPB) ini telah membangun pondasi pembangunan pertanian berkelanjutan.

"Konsep pertanian berbasis riset sudah dirintis oleh beliau dengan didirikannya pusat - pusat penelitian. Dan ini terus kita kembangkan," ungkap Mentan SYL saat takziah di rumah duka di bilangan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (15/01).

Selain itu, semangat almarhum dalam membangun kebersamaan menurut Mentan SYL harus diteladani.

"Soal pertanian tidak bisa jalan sendiri. Karena itu, petani yang ada di desa - desa sebagai ujung tombak harus didukung dengan penguatan kelembagaannya seperti yang pernah almarhum lakukan. Ini penting, sehingga kolaborasi lintas sektoral antar kementerian, BUMN, Pemda bahkan swasta menjadi keharusan," katanya.

Selama menjabat sebagai Menteri Pertanian, almarhum dikenal dengan gaya bekerja yang tepat dan tuntas sehingga sederet penghargaan atas capaian keberhasilan diraih salah satunya penghargaan bergengsi Dioscoro L. Umali Achievement Award atau disebut juga Umali Award dalam bidang pertanian dari SEARCA (Southeast Asian Regional Center for Graduate Study and Research in Agriculture).

Tercatat, Prof. Dr. Sjarifuddin Baharsjah adalah orang Indonesia pertama yang menerima penghargaan tersebut. Ia diganjar Dioscoro L. Umali Achievement Award dikarenakan dedikasi dan kontribusinya pada bidang pembangunan pertanian dan pedesaan di Indonesia.

Bahkan, di tingkat dunia, Prof. Sjarifudin juga dipercaya oleh lembaga internasional sehingga sampai dua periode (1997 - 1999 dan 1999 - 2001) menjabat sebagai Ketua Independen Food and Agriculture Organisation (FAO), suatu lembaga di bawah naungan Perserikatan Bangsa - Bangsa (PBB) yang berkedudukan di Roma, Italia.

Mentan SYL menganggap Prof. Dr. Sjarifuddin Baharsjah adalah guru sekaligus orangtuanya. Karenanya, ia mengajak seluruh masyarakat pertanian Indonesia meneladani dan mendoakannya.

"Sebagai orang tua, tentu almarhum sudah meninggalkan jasa yang luar biasa bagi kita semua khususnya dalam bidang pertanian. Kewajiban kita sekarang adalah meneruskan dan memberikan yang terbaik bagi bangsa ini. Semoga karya, sumbangsih dan amal ibadahnya, Allah Swt balas dengan balasan yang terbaik. Ayo, kita panjatkan doa bersama," pungkasnya.

Komentar

Berita Lainnya

Economy 23/04/2024 10:27 WIB

President Jokowi Reaffirms Commitment to Farmers’ Welfare

President Joko “Jokowi” Widodo on Monday (04/22) inspected corn harvest in Boalemo regency, Gorontalo province. “Our corn import has decreased significantly from 3.5 million tonnes to 400,000-450,000…

National 21/02/2024 08:42 WIB

Gov’t to Continue Disbursing Rice Assistance

President Joko “Jokowi” Widodo has ensured that the Government will continue rolling out the rice assistance program for low-income families. The President made the statement when handing over rice…

Economy 21/02/2024 08:38 WIB

Bapanas Head Ensures Availability of Rice Stock Ahead of Ramadan

The National Food Agency (Bapanas) has ensured the availability of rice for the fasting month of Ramadan and Eid al-Fitr 1445 Hijri/2024 CE.

Sport 21/02/2024 08:20 WIB

Receives Chairman of Jababeka (KIJA), Menpora Dito Ready to Support the Development of Sports SEZs

Chairman of PT Jababeka Tbk (KIJA), Setyono Djuandi Darmono met the Minister of Youth and Sports of the Republic of Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo at the Kemenpora RI Office, Senayan, Jakarta,…

World 19/02/2024 17:38 WIB

The Indonesian Embassy in Cairo Receives Aid for Palestine

Cairo, Egypt - The Indonesian Embassy in Cairo welcomes the Radjiman Wedyodiningrat Warship (RJW-992) which arrived at the Al Arish Port, North Sinai Province of Egypt at 8.00 A.M. Cairo local time (13/02).…