Jokowi Marah Besar! Kedelai Hingga Gula Masih Impor Jutaan Ton
Thepresidentpost.id - Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta jajarannya untuk segera menyelesaikan persoalan komoditas yang masih impor. Apalagi, impor tersebut mencapai jutaan ton.
Jokowi menyebut komoditas itu dari kedelai, jagung, bawang putih, hingga gula.
"Kita tahu penduduk 270 juta lebih, oleh sebab itu pengelolaan yg berkaitan dengan pangan betul - betul harus kita seriusi. Pembangunan pertanian betul - betul kita seriusi secara detil, terutama saya ingin garis bawahi, terutama yang berkaitan komoditas pertanian yang impor," kata Jokowi dalam Peresmian Pembukaan Rapat Kerja Nasional Pembangunan Pertanian 2021, Senin kemarin (11/1/2021), seperti mengutip detik.com.
"Kedelai hati - hati, jagung hati - hati, gula hati - hati ini yang masih juta - jutaan, jutaan ton, bawang putih, beras, meskipun sudah dua tahun, hampir dua tahun kita nggak impor beras, saya mau lihat betul lapangannya kondisinya seperti apa, apakah konsisten bisa kita lakukan tahun - tahun mendatang," sambungnya.
Jokowi kembali menyinggung komoditas - komoditas tersebut. Ia pun meminta jajarannya agar persoalan impor komoditas - komoditas tersebut segera diselesaikan.
"Tetapi yang tadi saya sampaikan barang - barang ini harus diselesaikan. Urusan bawang putih, gula, jagung, kedelai dan komoditas yang lain, yang masih impor tolong ini menjadi catatan dan segera dicarikan desain yang baik agar kita bisa selesaikan," terangnya
Baca Juga
- Joint Statement of Brunei Darussalam, Indonesia, and Malaysia on the Occasion of 30th APEC Economic Leaders’ Meeting (AELM), San Francisco, United States…
- Marketing in Motion: Behind the Promotion Strategy Jakarta-Bandung Fast Train “Whoosh”
- Rare Earth Minerals Finds in India Likely to Inform Future Lithium Demand, Says Supply Chain Specialist
- Take the pressure off coding for your developers
- Proposal to Abolish Gubernatorial Position Needs In-Depth Study: President Jokowi
Komentar