Senin, 18 November 2024|Jakarta, Indonesia

Tindakan Terpuji, Prajurit Satgas Yonif MR 413 Kostrad Bantu Proses Persalinan Warga

Herry Barus

Rabu, 06 Januari 2021 - 04:30 WIB

Prajurit Satgas Yonif MR 413 Kostrad Bantu Proses Persalinan Warga
Prajurit Satgas Yonif MR 413 Kostrad Bantu Proses Persalinan Warga
A A A

Thepresidentpost.id - Jayapura - Prajurit Satgas Pamtas RI - PNG Yonif Mekanis Raider 413 Kostrad Pos Kaliasin membantu proses persalinan darurat Ny. Yakub Boream yang berlangsung di Kediamannya Kampung Kibay Distrik Arso Timur Kabupaten Keerom.

Hal tersebut dibenarkan Dansatgas Pamtas RI - PNG Yonif MR 413 Kostrad Mayor Inf Anggun Wuriyanto, S.H., M.Han. dalam konfirmasinya di Pos Kotis Skouw Distrik Muara Tami Kota Jayapura, Papua, Selasa (05/01/2021).

“Ya, salah satu Pos kami yang berada di Kampung Kibay dengan sigap merespon untuk membantu proses kelahiran Nyonya Yakub Boream di Kediamannya walaupun perlengkapan yang kami miliki sangat terbatas,” ujar Dansatgas.

Mayor Inf Anggun mengatakan bahwa kejadian itu berlangsung ketika salah seorang warga Kampung Kibay bernama Ibu Leci (40) datang ke Pos untuk meminta bantuan tetangganya (Ny. Yakub Boream) berteriak histeris karena terjadi kontraksi pada perutnya yang sedang hamil usia tua. “Tanpa berfikir Panjang Letda Inf Ravio Mourbas selaku Komandan Pos Kaliasin beserta personel kesehatan militer yang letaknya berdekatan dengan Kampung Kibay segera mengecek kondisi Ny. Boream,” ungkapnya.

Sementara itu, Komandan Pos Kaliasin Letda Inf Ravio Mourbas menyampaikan bahwa setelah terima laporan dari mama Leci, dengan cepat anggota kesehatan menuju kediamannya sambil membawa perlengkapan kesehatan yang Satgas miliki. “Setibanya di Kediaman, kami melihat air ketuban sudah membasahi seisi kamarnya, sehingga kami dan anggota memutuskan membantu proses persalinannya di kamar itu. Hal tersebut kami lakukan karena sudah tidak memungkinkan apabila dibawa ke Rumah Sakit atau Puskesmas yang jaraknya sangat jauh,” jelasnya.

“Dengan sangat hati - hati disertai ketelitian, proses persalinan itu perlahan dilakukan dan Alhamdulillah bayinya lahir dalam kondisi sehat dan normal. Kami turut larut dalam kebahagiaan yang mereka rasakan. Semoga sang anak kelak menjadi orang yang baik, beriman serta berbakti kepada Nusa dan Bangsa,” tambah Letda Ravio.

Sebagai suami dan juga sang ayah, Yakub Boream (38) tidak dapat lagi menyembunyikan kebahagiaannya atas kelahiran putra kedua yang lahir dibantu Satgas Yonif MR 413 Kostrad. “Saya tidak bisa berkata banyak, terima kasih dan semoga Tuhan akan membalas semua kebaikan Abang Satgas,” tuturnya.

Komentar

Berita Lainnya

Business 23/04/2024 10:32 WIB

Govt to Form Task Force to Tackle Online Gambling

President Joko “Jokowi” Widodo chaired a limited meeting which discussed efforts taken to eradicate online gambling in Indonesia, Thursday (04/18), at Merdeka Palace, Jakarta. Minister for Communication…

Economy 23/04/2024 10:27 WIB

President Jokowi Reaffirms Commitment to Farmers’ Welfare

President Joko “Jokowi” Widodo on Monday (04/22) inspected corn harvest in Boalemo regency, Gorontalo province. “Our corn import has decreased significantly from 3.5 million tonnes to 400,000-450,000…

Business 28/02/2024 13:01 WIB

Carsurin and NBRI Strengthen Strategic Alliance to Propel Indonesia’s EV Industry

PT Carsurin Tbk ("Carsurin") and the National Battery Research Institute ("NBRI") are pleased to announce the signing of a pivotal Strategic Alliance Agreement (SAA), marking a significant advancement…

Economy 21/02/2024 08:38 WIB

Bapanas Head Ensures Availability of Rice Stock Ahead of Ramadan

The National Food Agency (Bapanas) has ensured the availability of rice for the fasting month of Ramadan and Eid al-Fitr 1445 Hijri/2024 CE.

Sport 21/02/2024 08:20 WIB

Receives Chairman of Jababeka (KIJA), Menpora Dito Ready to Support the Development of Sports SEZs

Chairman of PT Jababeka Tbk (KIJA), Setyono Djuandi Darmono met the Minister of Youth and Sports of the Republic of Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo at the Kemenpora RI Office, Senayan, Jakarta,…