Minggu, 17 November 2024|Jakarta, Indonesia

Perkuat Kerja Sama Indonesia dan Austria dalam Indonesia Corner

Krishna Anindyo

Rabu, 07 Oktober 2020 - 14:15 WIB

Indonesia Corner (Photo by Kemlu)
Indonesia Corner (Photo by Kemlu)
A A A

Thepresidentpost.id - Austria - Berbicara diplomasi dan budaya perwakilan Indonesia di Wina bekerja sama erat dengan Universitas Wina dalam melaksanakan diplomasi budayanya.

Setelah pembukaan kelas Bahasa Indonesia sejak Maret 2018, belum lama ini telah diresmikan Indonesia Corner di perpustakaan Departemen Antropologi Sosial dan Budaya, Universitas Wina.

"Saya yakin Indonesia Corner akan menginspirasi para siswa untuk menggali lebih dalam mengenai Indonesia dan memperkuat kerja sama serta hubungan people - to - people contact antara Indonesia dan Austria di masa yang akan datang," ujar Duta Besar RI untuk Austria, Slovenia dan PBB, Darmansjah Djumala melalui keterangan yang diterima redaksi pada Rabu (7/10).

Indonesia Corner akan melengkapi koleksi buku - buku mengenai Indonesia, yang ada di perpustakaan tersebut.

Perwakilan Indonesia di Wina turut menyumbangkan sejumlah buku Indonesia dari berbagai bidang seperti politik, sosial, ekonomi, budaya dan pengetahuan umum mengenai Indonesia sebagai tambahan koleksi di perpustakaan tersebut.

Komitmen Indonesia untuk menambah koleksi buku - buku tentang Indonesia dari berbagai aspek pengetahuan akan mendorong minat mahasiswa Austria untuk mempelajari dan lebih mengenal Indonesia, sehingga mempererat hubungan antar masyarakat kedua negara.

Perpustakaan Departemen Antropologi Sosial dan Budaya, Universitas Wina sendiri telah memiliki koleksi buku mengenai Indonesia, baik dalam bahasa Inggris, bahasa Jerman maupun bahasa Jawa kuno yang ditulis pada tahun 1800an hingga sekarang.

Komentar

Berita Lainnya

Business 23/04/2024 10:32 WIB

Govt to Form Task Force to Tackle Online Gambling

President Joko “Jokowi” Widodo chaired a limited meeting which discussed efforts taken to eradicate online gambling in Indonesia, Thursday (04/18), at Merdeka Palace, Jakarta. Minister for Communication…

Economy 23/04/2024 10:27 WIB

President Jokowi Reaffirms Commitment to Farmers’ Welfare

President Joko “Jokowi” Widodo on Monday (04/22) inspected corn harvest in Boalemo regency, Gorontalo province. “Our corn import has decreased significantly from 3.5 million tonnes to 400,000-450,000…

Business 28/02/2024 13:01 WIB

Carsurin and NBRI Strengthen Strategic Alliance to Propel Indonesia’s EV Industry

PT Carsurin Tbk ("Carsurin") and the National Battery Research Institute ("NBRI") are pleased to announce the signing of a pivotal Strategic Alliance Agreement (SAA), marking a significant advancement…

National 21/02/2024 08:42 WIB

Gov’t to Continue Disbursing Rice Assistance

President Joko “Jokowi” Widodo has ensured that the Government will continue rolling out the rice assistance program for low-income families. The President made the statement when handing over rice…

Economy 21/02/2024 08:38 WIB

Bapanas Head Ensures Availability of Rice Stock Ahead of Ramadan

The National Food Agency (Bapanas) has ensured the availability of rice for the fasting month of Ramadan and Eid al-Fitr 1445 Hijri/2024 CE.