Minggu, 17 November 2024|Jakarta, Indonesia

Lewat Virtual Meet And Greet Pemain Sinetron 'Samudra Cinta' Sapa Penggemar

Amazon Dalimunthe

Rabu, 16 Desember 2020 - 09:59 WIB

SCTV adakan Virtual Meet N Greet Sinetron Samudra Cinta untuk Merawat Penggemarnya
SCTV adakan Virtual Meet N Greet Sinetron Samudra Cinta untuk Merawat Penggemarnya
A A A

Thepresidentpost.id - JAKARTA - Perubahan yang terjadi di tengah masyarakat akibat adanya pandemi membuat stasiun televisi memutar otak untuk terus mempertahankan pemirsanya. Salah satu cara yamg dilakukan oleh stasiun televisi  SCTV adalah melakukan meet and greet melalui virtual. Lewat cara ini pemirsa setia bisa menyapa para pemain secara daring. 

Salah satu sinetron andalan SCTV yang  masih tetap bertahan  konsisten memberikan hiburan untuk pemirsa setianya adalah sinetron Samudra Cinta. Tidak hanya lewat jalan ceritanya, samudra cinta juga rutin memanjakan para penggemarnya dengan menggelar Virtual Meet And Greet.

Seperti yang baru saja dilakukan oleh Rangga Azof, Haico Van Der Veken, Cut Syifa, Mischa Chandrawinata, Angela Gilsha, Donny Michael serta Jonas Rivanno pada Sabtu (12/12/2020). Mereka berinteraksi langsung bersama para penggemarnya lewat games - games yang penuh keseruan.

Para cast Samudra Cinta juga ditantang beradu peran dengan pemirsa beruntung yang terpilih. Seperti saat  Mischa Chandrawinata dan Cut Syifa berhadapan dengan penggemarnya. Yang namanya penggemar tentu saja tidak bisa langsunh berperan. Bahkan mereka merasa grogi dan canggung.

Selain beradu akting, para penggemar sinetron Samudra Cinta ini juga ditantang untuk menebak adegan dari potongan video yang diambil di sinetron tersebut. Hasilnya, semua peserta berhasil menjawab dengan benar.

Ini membuktikan bahwa sinetron Samudra Cinta memang benar - benar memiliki pemirsa setia yang tak pernah melewatkan satu episode pun. Tak hanya itu, selama virtual meet and greet itu, penonton berkesempatan untuk melakukan polling untuk tiga kategori penghargaan. Di antaranya adalah artis Paling Jaim, Paling Seru, serta Paling jago  main game. (AMZ)

Komentar

Berita Lainnya

Business 23/04/2024 10:32 WIB

Govt to Form Task Force to Tackle Online Gambling

President Joko “Jokowi” Widodo chaired a limited meeting which discussed efforts taken to eradicate online gambling in Indonesia, Thursday (04/18), at Merdeka Palace, Jakarta. Minister for Communication…

Economy 23/04/2024 10:27 WIB

President Jokowi Reaffirms Commitment to Farmers’ Welfare

President Joko “Jokowi” Widodo on Monday (04/22) inspected corn harvest in Boalemo regency, Gorontalo province. “Our corn import has decreased significantly from 3.5 million tonnes to 400,000-450,000…

Business 28/02/2024 13:01 WIB

Carsurin and NBRI Strengthen Strategic Alliance to Propel Indonesia’s EV Industry

PT Carsurin Tbk ("Carsurin") and the National Battery Research Institute ("NBRI") are pleased to announce the signing of a pivotal Strategic Alliance Agreement (SAA), marking a significant advancement…

National 21/02/2024 08:42 WIB

Gov’t to Continue Disbursing Rice Assistance

President Joko “Jokowi” Widodo has ensured that the Government will continue rolling out the rice assistance program for low-income families. The President made the statement when handing over rice…

Economy 21/02/2024 08:38 WIB

Bapanas Head Ensures Availability of Rice Stock Ahead of Ramadan

The National Food Agency (Bapanas) has ensured the availability of rice for the fasting month of Ramadan and Eid al-Fitr 1445 Hijri/2024 CE.