Selasa, 24 Desember 2024|Jakarta, Indonesia

Disney’s ‘Mulan’ Tayang Ekslusif di Disney+ Hotstar dengan Sentuhan Spesial dari Para Bintang Indonesia

Krishna Anindyo

Sabtu, 21 November 2020 - 10:15 WIB

Peluncuran Eksklusif Disney's ?Mulan? di Disney + Hotstar
Peluncuran Eksklusif Disney's ?Mulan? di Disney + Hotstar
A A A

Thepresidentpost.id - Jakarta - Sebagai wujud komitmen untuk menghadirkan konten - konten terbaik yang relevan dan mendukung para talenta berbakat di Indonesia, sekaligus merayakan peluncuran eksklusif Disney's ‘Mulan’ di Disney + Hotstar pada tanggal 4 Desember, Disney Indonesia berkolaborasi dengan para bintang berbakat di Indonesia untuk menghidupkan kisah ikonik tersebut dengan sentuhan spesial.

Tiga talenta ternama Indonesia, Yuki Kato, Luna Maya, dan Dion Wiyoko telah menyumbangkan suaranya untuk mengisi suara karakter - karakter utama film Disney’s ‘Mulan’ dalam bahasa Indonesia, sehingga konsumen memiliki pilihan untuk menonton film tersebut dalam versi dubbing bahasa Indonesia, atau audio asli dalam bahasa Inggris dengan teks bahasa Indonesia atau bahasa Inggris.

Sentuhan lokal juga diberikan pada lagu ikonik dari film Disney’s ‘Mulan’, ‘Reflection’, oleh empat penyanyi berbakat, Yura Yunita, SIVIA, Agatha Pricilla, dan Nadin Amizah. Para penyanyi tersebut berkolaborasi untuk menghadirkan warna baru dari lagu ‘Reflection’ yang pertama kali dipopulerkan oleh penyanyi solo Christina Aguilera pada tahun 1998.

Lagu tersebut akan tersedia di semua layanan streaming digital, seperti Apple Music, YouTube Music, Spotify, Joox, Deezer, dan Langit Musik pada tanggal 20 November 2020.

Selain itu, video musik ‘Reflection’ yang disutradarai oleh sineas film kenamaan, Aditva Ahmad, akan dirilis secara perdana di aplikasi Disney+ Hotstar dan kanal Youtube, DisneyMusicAsiaVEVO pada tanggal 20 November 2020.

“Disney's ‘Mulan’ adalah film yang memiliki daya tarik universal dengan tema yang tidak lekang oleh waktu, yaitu keberanian dan keluarga. Kami sangat senang karena dapat berkolaborasi dengan para talenta lokal untuk peluncuran film ini, guna membawa cerita, karakter, dan musik dari Disney’s ‘Mulan’ lebih dekat kepada para penggemar di Indonesia. Disney+ Hotstar akan terus menjadi rumah dari film global dan Indonesia terbaik, dan penggemar dapat menantikan lebih banyak lagi konten berkualitas kedepannya,” tutur Amit Malhotra, Regional Lead, Emerging Markets, The Walt Disney Company APAC melalui keterangan yang diterima redaksi pada Sabtu (21/11).

Disney pertama kali merilis Mulan sebagai film animasi pada tahun 1998. Kisah tentang seorang perempuan muda pemberani yang mempertaruhkan segalanya karena cinta pada keluarga dan negaranya, dengan menjadi salah satu pejuang terhebat di China, telah menjadi bagian dari imajinasi para penggemar di seluruh dunia.

Pembuat film ternama, Niki Caro, kemudian menghidupkan kembali kisah Mulan menjadi film live - action di tahun 2020 yang dibintangi oleh Yifei Liu sebagai Hua Mulan, Yoson An sebagai Honghui, dan Gong Li sebagai Xianniang, serta Donnie Yen dan Jet Li. Di Indonesia, aktris multi - talenta dan penuh semangat, Yuki Kato, akan mengisi suara Mulan, pejuang yang teguh, kuat dan penuh kasih yang mempertaruhkan segalanya karena cinta untuk keluarga dan negaranya.

Dion Wiyoko, salah satu aktor populer, berperan sebagai Honghui, prajurit yang awalnya merupakan saingan dari Mulan tetapi kemudian menjadi temannya. Penyanyi, bintang televisi dan film, Luna Maya, semakin melengkapi deretan pengisi suara dengan memainkan peran Xianniang, salah satu karakter terbaru di Disney’s ‘Mulan’ yang merupakan sekutu dari penjahat di film tersebut, Böri Khan.

“Merupakan suatu kehormatan bagi saya telah diberi kesempatan untuk menyumbangkan suara untuk salah satu film Disney favorit saya, Mulan. Saya menonton film animasi saat masih kecil dulu dan kisah Mulan yang mampu menghadapi segala rintangan telah menjadi salah satu inspirasi bagi saya. Saya berharap penggemar di Indonesia merasa bangga dan senang mendengar suara - suara dari aktor dan aktris yang mereka kenal dalam film Disney, dan dapat menikmati film ini sama seperti kami yang sangat menikmati proses pembuatannya,” ungkap Luna Maya.

“Saya telah mendengarkan lagu - lagu dari Disney dan menonton film animasinya sejak saya kecil. Bahkan, versi animasi dari ‘Mulan’ adalah film pertama yang saya tonton di bioskop dan lagu ‘Reflection’ telah menginspirasi saya untuk menjadi seorang penyanyi. Ini merupakan kolaborasi spesial yang seru, dan saya sangat senang mendapatkan kesempatan untuk memberikan sentuhan unik pada lagu ikonik ini bersama penyanyi berbakat lainnya, yaitu SIVIA, Pricil, dan Nadin,” tambah Penyanyi Yura Yunita.

Komentar

Berita Lainnya

Business 18 jam yang lalu

Minister of Trade at the Launch of EPIC Sale

Minister of Trade, Budi Santoso together with Coordinating Minister for Economic Affairs, Airlangga Hartarto and Head of the National Food Agency (Bapanas), Arief Prasetyo Adi launched Every Purchase…

Travel 18 jam yang lalu

Launch of Shopping in Indonesia Only (BINA) Discount Program 2024

Coordinating Minister for Economic Affairs, Airlangga Hartarto together with Deputy Minister of Trade, Dyah Roro Esti; Deputy Minister of SMEs, Helvi Moraza; Deputy Minister of Tourism, Ni Luh Puspa;…

Science & Tech 19 jam yang lalu

Indonesia Delivers 2.7 Million Doses of bOPV Polio Vaccine as Humanitarian Aid to Myanmar

As an expression of solidarity and the strong relationship between the people of Indonesia and Myanmar, the Government of the Republic of Indonesia has delivered 2.7 million doses of the bOPV polio vaccine…

Business 19 jam yang lalu

President Subianto Meets with Pakistani PM to Boost Economic, Trade Cooperation

In a bid to reaffirm their commitment to strengthening the longstanding ties between the two nations, President Prabowo Subianto Wednesday (12/18) conducted a bilateral meeting with Prime Minister of…

Travel 21 jam yang lalu

President Prabowo Meets with Indonesian Students of Al-Azhar University

During his state visit to Egypt, President Prabowo Subianto Wednesday (12/18) met with Indonesian students from Al-Azhar University at the Al-Azhar Convention Center in Cairo.